Jumat, 03 Februari 2012

Pemkab Bogor Akan Permudah Pengurusan IMB

Saat melaksanakan program Jumat Keliling (Jumling) periode pertama untuk tahun 2012, di Mesjid Al – Ghozali, Kelurahan Sukahati, Kecamatan Cibinong, Jumat (27/1). Bupati Bogor Rachmat Yasin (RY), berjanji Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor akan memberikan kemudahan kepada masyarakat Kabupaten Bogor dalam mengurus Izin Mendirikan Bangunan (IMB).

“Kami Pemkab Bogor akan memberikan kemudahan kepada masyarakat Kabupaten Bogor dalam mengurus IMB, biaya pengurusan IMB akan kami buat semurah mungkin apabila bisa gratis maka akan kami gratiskan biaya pengurusannya,” kata RY.

Atas hal tersebut, RY memerintahkan kepada Dinas Tata Bangunan dan Pemukiman Kabupaten Bogor untuk segera mendata dan memberikan kemudahan pengurusan IMB kepada masyarakat Kabupaten Bogor yang belum memiliki IMB.

“Saya perintahkan kepada Dinas Tata Bangunan dan Pemukiman agar segera mendata dan memberikan kemudahan dalam mengurus IMB kepada warga yang masih belum memilikinya, untuk biayanya buat semurah mungkin jika memang bisa, buat biayanya menjadi gratis,” tegas RY, disambut tepuk tangan jamaah shalat Jumat yang memadati Mesjid ini.

Tidak hanya mempermudah pengurusan IMB, di Mesjid yang sedang dalam proses pembangunan ini RY juga menyatakan Pemkab Bogor akan meremajakan Pasar Cibinong pada tahun ini.

“Pada tahun ini, kami Pemkab Bogor juga akan segera meremajakan Pasar Cibinong, hal ini kami lakukan untuk memberikan kenyamanan kepada masyarakat Kabupaten Bogor, khususnya masyarakat di sekitar Pasar Cibinong dalam berbelanja,” ujarnya.

Seperti biasanya, pada Jumling kali ini RY hadir bersama – sama dengan para Kepala Dinas di lingkungan Pemkab Bogor. (ARI/DISKOMINFO KABUPATEN BOGOR)

sumber : bogorkab.go.id

2 komentar:

Unknown mengatakan...

janji palsu penguasa.. saya mengurus IMB sdh 4 bulan ini gak ada progressnya,.. sdh bayar 1,5jt pula kpd petugas,.. ktnya sebagai DP,...

Unknown mengatakan...

Apakabar pengurusan IMB di Kabupaten Bogor saat ini?? Sudah gratis atau minimal mudah?
Coba disediakan On Line jadi tidak harus bertemu dengan pihak-pihak yang memanfaatkan kebaikan konsumen untuk mengurus IMB namun akan kecewa saat melalui prosesnya..

Posting Komentar