Senin, 04 Februari 2013

Kampung Sampora Segera Miliki Infrastruktur Jalan Layak

Rombongan saba desa atau Jumat Keliling (Jumling) Bupati Bogor yang diwakili oleh Kepala Inspektorat Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Bogor Didi Kurnia kali ini menyambangi Masjid Jami Al Jannah, Kampung Sampora, Kelurahan Nanggewer Mekar, Kecamatan Cibinong, Kabupaten Bogor, Jumat (1/2). Di Masjid ini, Kepala Inspektorat menegaskan akan segera dilakukan pembangunan jalan tembus di Kampung Sampora ini.


“Penyambungan jalan dari Kampung Sampora Nanggewer Mekar ke Kampung Sampora yang ada di Kelurahan Cibinong sana akan segera dikerjakan, mudah-mudahan pada tahun ini pembangunan jalan tembus tersebut dapat dilaksanakan,” tegasnya. Selain itu, dihadapan warga Kepala Inspektorat juga menjanjikan perbaikan jalan di Kampung ini. “Keluhan warga mengenai jalan sudah kami terima, segera jalan di Kampung ini juga akan kita aspal,” janjinya.

Ia juga menjelaskan, kegiatan Jumling ini merupakan cara bagi Pemkab Bogor untuk menyerap aspirasi warga. “Untuk memaksimalkan pelayanan kami dalam melayani masyarakat, dalam kegiatan Jumling ini juga selalu diikuti oleh para Kepala Dinas agar keluhan dan aspirasi masyarakat dapat segera langsung ditindaklanjuti oleh dinas terkait,” jelasnya.

Pada Jumling di wilayah yang dipimpin oleh Camat Herdi ini, Kepala Inspektorat bersama Asisten Kesra Pemkab Bogor Dadang Irfan juga memberikan bantuan sarana keagamaan dari Pemkab Bogor sebesar Rp. 25 juta ditambah Rp. 10 juta yang berasal dari Bupati Bogor Rachmat Yasin kepada Masjid ini. Tak hanya bagi Masjid ini, bantuan sarana keagamaan juga diberikan kepada sembilan Masjid di wilayah Cibinong yaitu, Masjid Al Inayah di Kampung Bunisari Kelurahan Cibinong, Masjid Jami An Nur di Lingkungan 02 Citatah Kelurahan Ciriung, Masjid Darussalam di Cipta Graha Permai Kelurahan Tengah, Masjid Jami Nurul Falah Pajeleran Kelurahan sukahati, Masjid Al Inayah Kampung Kandang Kelurahan Pakansari, Masjid Jami Nurul Hidayah Kampung Padurenan Kelurahan Pabuaran, Masjid Al Hidayah Kampung Cipayung Kelurahan Pondok Rajeg, Masjid Jami Syuhada Cikaret Kelurahan Harapan Jaya, dan Masjid Nurul Yaqin jalan RH. Lukman Kelurahan Cirimekar. (Diskominfo Kab. Bogor)

0 komentar:

Posting Komentar